Doa Tidur Anak Kristen
Doa Sebelum Tidur Kristen: Meminta Hari Esok yang Lebih Baik
Ya Allah Bapa, terima kasih atas hari yang Kau berikan kepada saya. Terima kasih atas setiap berkat yang Kau berikan pada saya, termasuk berkat yang tersembunyi dan keberhasilan yang Kau anugerahkan pada saya.
Saat ini, saya menyerahkan diri saya sepenuhnya pada-Mu, mengakui bahwa Engkau yang memiliki segalanya di dalam hidup saya. Saya memohon agar Engkau memberikan perlindungan atas hidup saya dan menjaga saya dari segala gangguan jahat yang mungkin ada pada malam ini.
Tuhan, dalam doa ini, saya juga ingin memohon agar Engkau menguatkan iman saya dan membimbing saya pada jalan-Mu yang benar. Berikanlah saya kebijaksanaan, kesabaran, dan kasih sayang-Mu agar saya dapat menyelesaikan semua tugas dan tanggung jawab saya dengan baik.
Sekarang, saya menyerahkan hidup saya kepada-Mu sepenuhnya dan memohon agar Engkau memberikan tidur yang nyenyak dan menyegarkan pada saya. Saya memohon agar Engkau juga memberikan tidur yang nyenyak pada keluarga saya, saudara-saudara saya, dan teman-teman saya.
Semoga semua orang dapat bangun esok hari dengan tubuh yang sehat, pikiran yang jernih, dan hati yang bersyukur. Terima kasih atas setiap berkat yang Kau berikan pada saya dan berkatilah semua orang yang saya cintai.
Semoga esok hari, saya dapat terus hidup dalam kasih sayang-Mu dan melakukan kehendak-Mu. Amin.
"Tuhan, Kami berterima kasih pada-Mu"
Anak-anak dapat mengucapkan doa sebelum tidur untuk menunjukkan rasa terima kasih kepada Tuhan karena telah melimpahkan berkat-Nya kepada mereka.
Doa ini sangat ideal untuk membuat anak mengerti bahwa penting untuk bersyukur atas hal-hal baik dalam hidup, untuk menjadi baik dan menjadi pengasih.
Tuhan, Kami berterima kasih pada-Mu untuk malam ini,
Dan untuk cahaya pagi yang menyenangkan;
Untuk istirahat dan makanan dan perhatian,
Dan semua itu membuat hari ini begitu adil.
Bantu kami untuk melakukan hal-hal yang seharusnya,
Untuk menjadi orang lain baik dan baik;
Dalam semua yang kita lakukan, dalam pekerjaan atau bermain,
Untuk tumbuh lebih mencintai setiap hari.
Doa Sebelum Tidur Kristen: Terima kasih untuk Tuhan
Tuhan Yesus yang bertahta di kerajaan surga. Terima kasih Tuhan atas hari yang engkau berikan. Engkau telah memberkati dan menyertai kami sepanjang hari ini.
Tuhan, sebentar saja kami mau tidur. Kami mohonkan perlindungan-Mu sepanjang malam ini. Kiranya kami boleh tidur dengan nyenyak agar kami boleh bangun dan kembali beraktivitas di hari esok. Di dalam nama Tuhan Yesus Kristus kami berdoa dan mengucap syukur. Amin.
Doa Kristen Sebelum Tidur
Selamat malam, Tuhan yang kami sembah dalam nama Tuhan Yesus. Terima kasih atas semua berkat yang telah engkau limpahkan di hari yang sangat indah ini.
Sebentar lagi kami di sini akan tidur malam, kami mohon berkat dan perlindunganMu agar dapat tidur dengan tenang dan bisa bangun pagi keesokan harinya dengan lebih kuat, segar, dan tepat waktu.
Selain itu, kami juga ingin minta ampun atas segala dosa dan kesalahan yang telah kami perbuat selama hari ini. Di dalam nama Tuhan Yesus Kristus, kami telah berdoa dan mengucap syukur. Haleluya. Amen.
Bapa kami yang kami sembah dalam nama Yesus Kristus, terima kasih ya Tuhan atas segala kesuksesan dan kebahagiaan yang kau berikan hingga hari ini kepada kami. Pekerjaan dan pendidikan yang kami jalani sangat lancar, keluarga kami tak berkekurangan apa pun. Terima kasih atas berkatMu selalu.
Sebentar kami ingin berdoa mala mini, agar Engkau kembali memberikan berkat untuk kami. Agar kami di sini bisa memiliki hari yang lapang dalam menjalani aktivitas kami sehari-hari.
Hanya doa sederhana yang kami panjatkan hanya kepadaMu. Tak ada apa pun yang bisa kami andalkan hanya kepadaMu, Tuhan sekaligus Juru Selamat kami semua. Haleluya. Amin.
Tuhan yang penuh kasih dan belas kasihan, lepaskan aku dari rantai dosa saat aku mengakhiri hariku. Bantu aku menjadi sedikit lebih baik besok dan sedikit lebih baik keesokan harinya. Lebih penuh kasih. Lebih murah hati. Kurang menghakimi. Kurang egois.
Aku berdoa agar Engkau memberiku malam istirahat yang damai sehingga besok, dengan cara-cara kecil yang bahkan tidak diperhatikan orang lain, aku membantu membangun kerajaanMu di bumi ini.
Tuhan Yesus yang kami cintai, syukur kepadaMu atas berkat dan kasih yang Kau berikan kepada kami tanpa balas apa pun.Segala urusan pekerjaan hingga lainnya bisa kami jalani dengan baik hanya karenaMu yang selalu menjaga dan memeluk kami erat-erat.
Sebentar ya Tuhan, kami ingin beristirahat sejenak. Jaga kami, ya Tuhan. Jauhkan kami dari mimpi buruk yang dapat merusak diri kami dalam menjalani aktivitas esok hari.
Terima kasih, ya Tuhan. Dengan ini kami telah berdoa dan mengucapkan syukur. Haleluya. Amin.
Lindungilah kami, Tuhan, saat kami tetap terjaga; mengawasi kita saat kita tidur, agar terjaga, kita dapat berjaga-jaga dengan Kristus, dan tertidur, beristirahat dalam damai-Nya.
Malaikat Allah, pelindungku sayang, kepada siapa kasih Allah mempercayakan aku di sini, malam ini selalu berada di sisiku untuk menyala, untuk menjaga, untuk memerintah, dan untuk membimbing. Dari noda dosa dan bebaskan aku, dan pada saat kematian, jadilah penolongku. Amin
Sekarang aku membaringkan tubuh untuk tidur, aku berdoa kepada Tuhan agar jiwa dijaganya. Dan jika saya mati sebelum aku bangun, aku berdoa kepada Tuhan agar jiwaku diambil.
Bapa, saat aku berbaring untuk tidur malam ini, basuhlah aku dengan kehangatan kasih-Mu. Dalam belas kasihan-Mu, tenangkanlah rasa sakitku, baik dalam tubuh, pikiran atau jiwaku. Berilah aku tidur nyenyak sehingga ketika aku bangun, aku dikuatkan untuk melakukan kehendak-Mu. Amin.
Ya Allah Bapa, terima kasih atas hari yang Kau berikan kepada saya. Terima kasih atas setiap berkat yang Kau berikan pada saya, termasuk berkat yang tersembunyi dan keberhasilan yang Kau anugerahkan pada saya.
Saat ini, saya menyerahkan diri saya sepenuhnya pada-Mu, mengakui bahwa Engkau yang memiliki segalanya di dalam hidup saya. Saya memohon agar Engkau memberikan perlindungan atas hidup saya dan menjaga saya dari segala gangguan jahat yang mungkin ada pada malam ini.
Tuhan, dalam doa ini, saya juga ingin memohon agar Engkau menguatkan iman saya dan membimbing saya pada jalan-Mu yang benar. Berikanlah saya kebijaksanaan, kesabaran, dan kasih sayangMu agar saya dapat menyelesaikan semua tugas dan tanggung jawab saya dengan baik.
Sekarang, saya menyerahkan hidup saya kepada-Mu sepenuhnya dan memohon agar Engkau memberikan tidur yang nyenyak dan menyegarkan pada saya. Saya memohon agar Engkau juga memberikan tidur yang nyenyak pada keluarga saya, saudara-saudara saya, dan teman-teman saya.
Semoga semua orang dapat bangun esok hari dengan tubuh yang sehat, pikiran yang jernih, dan hati yang bersyukur. Terima kasih atas setiap berkat yang Kau berikan pada saya dan berkatilah semua orang yang saya cintai.
Semoga esok hari, saya dapat terus hidup dalam kasih sayang-Mu dan melakukan kehendak-Mu. Amin.
Itulah berbagai doa Kristen sebelum tidur yang bisa diamalkan di malam hari. Sejatinya doa tersebut bertujuan untuk memohon perlindungan ketika beristirahat agar bangun dalam keadaan lebih baik.
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Meluangkan waktu sebelum tidur dengan mengucapkan doa setiap malamnya dapat membantu anak dalam mengembangkan kebiasaan berdoa secara teratur, selain itu juga untuk menceritakan apa yang ada pada pikiran anak, merefleksikan perilaku dan tindakannya sehari-hari.
Mengajarkan doa sebelum tidur untuk anak bisa sangat bermanfaat, anak juga menjadi lebih memahami arti bersyukur, mengurangi rasa mengeluh, dan membangun sikap yang lebih positif.
Banyak doa yang dapat dilakukan sebelum tidur, namun ada beberapa doa tidur populer yang dapat Mama ajarkan pada anak.
Berikut ini Popmama.com menuliskan 10 doa tidur populer serta mengetahui bagaimana doa sebelum tidur dapat bermanfaat bagi anak di bawah ini:
Doa Sebelum Tidur Kristen Mohon Pengampunan
"Ya Tuhan, saat ini saya berada di hadapan-Mu untuk memohon perlindungan dan berkat saat saya akan tidur. Terima kasih atas kasih sayang-Mu yang tak pernah berubah dan selalu menyertai hidup saya. Tuhan, saya mengaku segala dosa dan kesalahan yang saya perbuat hari ini, baik yang disengaja maupun tidak disengaja. Saya memohon ampunan atas dosa-dosa saya dan berjanji untuk tidak mengulanginya lagi. Saat ini, saya menyerahkan hidup saya dan segala sesuatu yang ada pada-Mu.
Terima kasih atas semua berkat yang telah Kau berikan pada hidup saya. Terima kasih atas kebahagiaan, kesenangan, dan cobaan yang Kau berikan pada saya, semuanya memperkaya hidup saya. Sekarang, saya memohon agar Kau melindungi saya dari segala bahaya dan marabahaya pada malam ini. Saya berdoa agar Engkau menjaga keluarga saya, saudara-saudara saya, dan teman-teman saya dari segala bahaya dan menjaganya dengan kasih sayang-Mu. Tuhan, semoga saya dapat bangun besok pagi dengan tubuh yang sehat dan pikiran yang jernih.
Berikanlah saya tidur yang nyenyak dan membantu saya untuk bangun esok hari dengan penuh semangat, berkat, dan kemurahan hati-Mu. Terima kasih atas doa yang telah Engkau dengarkan dan izinkanlah saya untuk tidur dengan tenang di bawah pelindungan-Mu. Semoga saya selalu menghadapi hari esok dengan rasa syukur dan iman yang semakin kuat dalam hidup saya, Amin."
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Doa menjadi obat jiwa sebelum tidur bagi umat Kristen Protestan.
Sebaiknya keluarga melakukan Doa bersama sebelum tidur.
Doa yang dilakukan bersama-sama dapat menjadi berkat bagi keluarga yang melakukannya.
Berikut ini adalah kumpulan dari doa-doa tidur Kristen Protestan yang bisa digunakan dan panjatkan bersama anggota keluarga sebelum pergi tidur atau beristirahat.
• Renungan Harian Kristen Jumat 14 Oktober 2022, Kunci bagi Pengabar Injil
1. Tuhan Yesus, terima kasih atas kasih dan anugerah-Mu yang sudah rela berkorban di kayu salib.
Sebentar lagi kami ingin pergi tidur, kirimkan malaikat untuk menjaga kami dari semua godaan iblis, setan dan roh jahat yang mengganggu kami di malam ini.
Di dalam nama Tuhan Yesus Kristus, darah-Mu mengalahkan kekuasaan jahat, Amin. Berikut kumpulan doa dalam sebelum tidur dalam bersama keluarga:
2. Tuhan Yesus, terima kasih atas semua berkat yang sudah Kau berikan pada hari yang sangat indah ini.
Tuhan, sebentar lagi kami akan beristirahat tidur, berkat kami ya Tuhan agar bisa beristirahat dengan nyenyak dan bisa bangun dalam keadaan segar kembali.
Terima kasih Tuhan atas semua yang sudah Engkau berikan pada hari ini dan ajari kami untuk selalu mengerti akan kehendak yang Kau berikan, terima kasih atas nama Tuhan Yesus Kristus, Amin.
3. Allah Tritunggal yang baik, terimakasih karena Engkau sudah membimbing kami sekeluarga sepanjang hari tadi dan terima kasih juga karena Engkau sudah menemani kami.
Terima kasih juga atas Roh Kudus yang sudah menuntun kami.
Sekarang ya Tuhan, utuslah Roh Kudus supaya bisa menerangi kami sekeluarga, agar bisa mengetahui semua dosa-dosa kami dan menyesalinya dengan sungguh-sungguh.
Lindungilah kami malam ini agar bisa tidur nyenyak dan besok pagi bisa bangun dengan segar dan bersemangat.
"Bapa surgawi yang baik, kami bersyukur kepada-Mu atas segala berkat dan rahmat-Mu yang melimpah pada kami selama hari ini. Kami memohon ampun dan maafkanlah dosa-dosa kami selama hari ini. Kami sadar bahwa kami adalah manusia yang berdosa, dan kami membutuhkan kasih karunia-Mu untuk memperbaiki hidup kami.
Sekarang, kami berseru kepada-Mu, untuk memberikan perlindungan dan jagaan pada kami dan keluarga kami selama kami tidur malam ini. Kami percayakan hidup kami kepada-Mu dan memohon agar kami dapat bangun kembali dengan semangat baru untuk melayani-Mu lagi besok pagi.
Kami juga memohon kepada-Mu untuk memberikan kekuatan dan kebijaksanaan pada kami untuk menghadapi hari yang akan datang. Jangan biarkan kekhawatiran dan kecemasan menguasai hidup kami, tetapi berikanlah keberanian dan ketenangan dalam setiap situasi yang kami hadapi.
Terima kasih Tuhan, karena Engkau selalu setia dan baik pada kami. Kami percaya bahwa Engkau selalu mendengarkan doa kami dan Engkau selalu menyertai kami dalam hidup kami. Kami berdoa dalam nama Tuhan Yesus Kristus, amin."
"Ya Allah Bapa yang penuh kasih, pada saat ini kami menghadap-Mu di malam hari untuk berdoa. Kami bersyukur atas berkat yang Engkau berikan kepada kami selama hari ini. Kami tahu bahwa setiap berkat yang kami terima berasal dari-Mu. Kami memohon ampun dan maafkanlah dosa-dosa kami, baik yang disengaja maupun yang tidak disengaja. Bersihkanlah hati kami dari dosa dan hal-hal yang tidak berkenan di hadapan-Mu.
Kami memohon perlindungan dan jagaan dari-Mu selama kami tidur. Engkau adalah Penguasa langit dan bumi, Engkau adalah penjaga yang terbaik. Kami mempercayakan hidup kami kepada-Mu dan memohon agar Engkau memberikan perlindungan pada kami dan keluarga kami. Terimalah hidup kami yang lelah ini dan berikanlah istirahat yang nyenyak pada kami.
Berikanlah kekuatan pada kami untuk menghadapi hari esok. Berikanlah kebijaksanaan dan pengertian dalam mengambil keputusan yang tepat. Jangan biarkan ketakutan dan kecemasan menguasai kami, tetapi berikanlah damai sejahtera pada hati kami.
Terima kasih Tuhan, karena Engkau selalu setia dan baik pada kami. Kami percaya bahwa Engkau selalu mendengarkan doa kami dan Engkau selalu menyertai kami dalam hidup kami. Kami berdoa dalam nama Kristus, amin."
Pada agama Kristen, berdoa menjadi salah satu bentuk keimanan kepada Tuhan. Maka dari itu, mengucapkan doa senantiasa dilakukan ketika mengawali kegiatan sehari-hari.
Hendaknya umat Kristen mengucapkan doa sebagai ungkapan rasa terima kasih untuk hari ini, kemarin, dan harapan untuk hari esok. Tak terkecuali ketika ingin tidur.
Doa adalah cara bagi orang Kristen untuk mencari bimbingan dan hikmat Allah dalam hidup mereka. Mereka percaya bahwa Tuhan dapat memberikan arahan dan kejelasan dalam pengambilan keputusan melalui doa.
Terkait dengan itu, kali ini kami ingin memberikan sejumlah doa sebelum tidur Kristen yang bisa dibaca di malam hari. Berikut lengkapnya.
Doa Sebelum Tidur Kristen: Memohon Pengampunan
Ya Tuhan, saat ini saya berada di hadapan-Mu untuk memohon perlindungan dan berkat saat saya akan tidur. Terima kasih atas kasih sayang-Mu yang tak pernah berubah dan selalu menyertai hidup saya. Tuhan, saya mengaku segala dosa dan kesalahan yang saya perbuat hari ini, baik yang disengaja maupun tidak disengaja.
Saya memohon ampunan atas dosa-dosa saya dan berjanji untuk tidak mengulanginya lagi. Saat ini, saya menyerahkan hidup saya dan segala sesuatu yang ada pada-Mu.
Terima kasih atas semua berkat yang telah Kau berikan pada hidup saya. Terima kasih atas kebahagiaan, kesenangan, dan cobaan yang Kau berikan pada saya, semuanya memperkaya hidup saya.
Sekarang, saya memohon agar Kau melindungi saya dari segala bahaya dan marabahaya pada malam ini. Saya berdoa agar Engkau menjaga keluarga saya, saudara-saudara saya, dan teman-teman saya dari segala bahaya dan menjaganya dengan kasih sayang-Mu.
Tuhan, semoga saya dapat bangun besok pagi dengan tubuh yang sehat dan pikiran yang jernih. Berikanlah saya tidur yang nyenyak dan membantu saya untuk bangun esok hari dengan penuh semangat, berkat, dan kemurahan hati-Mu.
Terima kasih atas doa yang telah Engkau dengarkan dan izinkanlah saya untuk tidur dengan tenang di bawah perlindungan-Mu. Semoga saya selalu menghadapi hari esok dengan rasa syukur dan iman yang semakin kuat dalam hidup saya, Amin.
Itulah kumpulan doa sebelum tidur Kristen yang berhasil dirangkum dari berbagai sumber. Doa bisa diucapkan secara lisan atau di dalam hati tergantung pada kepercayaan masing-masing.
UMAT Kristen maupun Katolik selalu dianjurkan untuk berdoa dan memanjatkan syukur kepada Tuhan Yesus Kristus sebagai perantara Kudus kepada Allah Bapa yang bertahta di Kerjaan Surga.
Tanpa adanya doa, apa yang ada di dalam hati kita atau permohonan kita, tidak akan tersampaikan kepada sang pencipta. Termasuk doa sebeum tidur pun juga penting dilakukan. Berikut ini adalah kumpulan doa sebelum tidur.
Doa Sebelum Tidur Kristen: Menghadap kepada Tuhan
Selamat malam, Tuhan Yesus. Aku anak-Mu ini menghadap kepada-Mu hendak mengucapkan rasa syukur atas semua berkat dan kasih-Mu yang boleh aku rasakan. Kau berikan aku pengalaman luar biasa, kesehatan, orang-orang terdekat, dan masih banyak lagi. Aku mau berterimakasih atas kebaikan-Mu sepanjang hari ini.
Sebentar aku ingin beristirahat, kiranya Engkau menjaga aku sepanjang malam, sehingga dapat beristirahat dengan tenang. Hanya di dalam nama-Mu kami sudah berdoa dan mengucap syukur. Amin.
Doa Sebelum Tidur Kristen: Memanjatkan Rasa Syukur
Syukur dan terima kasih saya panjatkan kepadaMu, Tuhan Yesus. Bahwa penyertaan Tuhan tak pernah berhenti bagi saya.
Engkau yang telah menjaga dan menyertai aktivitas saya di sepanjang hari ini, biarlah hormat dan kemuliaan hanya untuk nama Tuhan. Di malam hari ini, Tuhan, saya akan beristirahat.
Saya memohon kiranya berkat dan perlindungan dari Tuhan lah yang akan menjadi bagian saya di malam ini. Agar saya dapat tidur dengan nyenyak dan bisa bangun pagi keesokan harinya dengan tubuh yang sehat dan bugar.
Lebih dari pada itu, minta ampun atas segala dosa dan kesalahan yang telah saya perbuat hari ini. Di dalam nama Tuhan Yesus Kristus saya berdoa dan mengucap syukur. Amin.
Manfaat Untuk Mengajarkan Anak Doa Sebelum Tidur
Doa sebelum tidur dapat sangat bermanfaat untuk masa perkembangan anak, beberapa manfaatnya antara lain:
Mengucapkan doa sebelum tidur dapat membantu mengurangi stres
Penelitian telah menunjukkan bahwa menghabiskan waktu setiap malam untuk refleksikan diri dengan berdoa mengurangi tingkat stres pada orang dewasa dan anak-anak. Berdoa meningkatkan perasaan tenang dan sejahtera, sehingga mengurangi efek buruk stress. Doa juga dapat menghilangkan efek negatif, pada kesehatan fisik.
Doa membantu anak dengan memberikan kontrol diri
Penelitian telah menemukan bahwa orang yang berdoa secara teratur memiliki disiplin dan kontrol diri yang lebih baik daripada orang yang tidak berdoa. Penelitian juga menunjukkan bahwa anak-anak yang berdoa secara teratur cenderung tidak mudah marah dan lebih disiplin.
Berdoa membuat anak memiliki sikap welas asih
Berdoa membuat orang menjadi lebih baik dan berbelas kasih. Ini adalah nilai yang pasti ingin orangtua tanam pada anak. Penelitian telah menunjukkan bahwa doa teratur dapat mengurangi perilaku agresif dan mencegah ledakan kemarahan pada orang dewasa dan anak-anak. Berdoa untuk orang lain yang membutuhkan, membuat anak lebih empati dan peka terhadap perasaan orang di sekitar mereka. Secara keseluruhan, berdoa membuat anak-anak lebih baik.
Berdoa membantu anak dalam mengembangkan kepercayaan dan persatuan
Berdoa bersama anak memperkuat ikatan kepercayaan dan persatuan antara orangtua dan anak. Berdoa bersama anggota keluarga dapat membantu anak menjadi lebih dekat dengan mereka.
Berdoa membuat anak menjadi lebih pemaaf
Orang dewasa dan anak-anak yang berdoa secara teratur ternyata lebih bersedia untuk memaafkan orang lain dan kurang cenderung menyimpan dendam.
Berdoa memperkuat iman kepada Tuhan
Cara terbaik bagi orang tua untuk menanamkan dan mempertahankan iman anak mereka pada Tuhan adalah dengan meminta mereka berdoa sebelum tidur. Sekalipun anak-anak tidak dapat mengunjungi tempat ibadah, karena sekolah dan pekerjaan rumah, mereka tetap memelihara hubungan dengan Tuhan. Memiliki waktu doa yang spesifik dapat membangun kebiasaan yang kemungkinan akan berlanjut hingga dewasa juga.
Doa dapat membangun anak untuk menjadi lebih disiplin
Berdoa setiap hari membangun disiplin pada anak-anak, terutama ketika iman mereka mulai tumbuh setiap hari. Mempertahankan rutinitas setiap hari membantu anak-anak tetap disiplin. Berdoa dapat memiliki efek yang besar pada anak-anak, terutama jika orang tua mengalami kesulitan mendisiplinkan mereka.
Berdoa mengatur kompas moral yang dimiliki anak
Kompas moral adalah perangkat nilai dan etika moral seseorang yang diinternalisasi. Ini biasanya ditetapkan selama masa kanak-kanak, berdasarkan kepercayaan yang ditanamkan pada anak-anak dan pengalaman yang mereka miliki. Berdoa membuat kompas moral yang berarti nilai-nilai moral mereka di tempat yang tepat.
Itulah doa tidur populer yang mudah dipelajari oleh anak-anak. Biasakan si Kecil untuk membacanya agar bisa segera dihafal yuk, Ma.